Kamis, 03 Mei 2018

Hari Gini Guru Belum Punya Blog.Apa Kata Dunia?

Hari Gini Guru Belum Punya Blog, Apa Kata Dunia?
Oleh: Iwan Sumantri

Selasa, 1 Mei 2018. Hari pertama di bulan Mei 2018, Blog Guru Ataya (Iwan Sumantri) bekerjasama dengan anggota PGRI khususnya guru-guru kecamatan Cibadak, mengadakan kegiatan Pelatihan Pembuatan Blog Buat Guru. Jumlah peserta yang terdaftar ada 57 peserta dari berbagai tingkatan mulai dari TK,SD.MI,SMP/MTs,SMA/SMK. Dalam pelaksanaan dengan berbagai kesibukan dan aktiftas peserta, yang hadir untuk mengikuti pelatihan ada 11 orang guru. 

Alhamdulilah untuk tahun 2018 Blog Guru Ataya bisa melaksanakan dua kegiatan pelatihan yaitu secara online dan offline.  Pelatihan Online dan Off line  Pembuatan Blog Pembelajaran yang berisi materi 1) Membuat dan Mengelola Blog; 2) Menghias dan Mengelola Blog; 3) Membuat Soal Online. Masing-masing pelatihan dilengkapi dengan Pretest,Test  Akhir, Modul Pembelajaran, Video Pembelajaran.

Dua pelatihan itulah yang menarik bagi saya, karena materi tersebut erat kaitan dan selalu menjadi bahan pendukung dalam proses pembelajaran di kelas yang saya lakukan ( sambil menunggu pelatihan lainnya dengan harapan bisa lebih banyak peserta  untuk mengikutinya).

Banyak rencana kegiatan yang bisa dilakukan bersama guru-guru yang tergabung di PGRI  untuk Bapak/Ibu Guru mapun Pemerhati Pendidikan untuk berbagi sesuai dengan Motto "Rela Berbagi Ikhlas dalam memberi".

Rencana Pelatihan diantaranya meliputi :
  • Pemanfaatan Android
  • Pemanfaatan Teknologi dalam Penilaian
  • Pembuatan Blog Pembelajaran
  • Pembuatan Robot Pembelajaran di Telegram
  • Pembuatan E-modul
  • Pengoptimalan MW Word dalam membuat Karya Tuis Ilmiah
  • Pengoptimalan Powerpoint dalam Pembuatan Bahan Ajar berbasis Android
  • Pengoptimalan MS Exel dalam Penilaian
  • Pengoptmalan Facebook, Twitter dan Medsos lainnya sebagai Sistem Manajemen Pembelajaran di Kelas
  • Pemanfaatan Kelas Maya dalam Pembelajaran, dan lainnya 
Pada kesempatan ini saya mencoba berbagi mengenai Pelatihan Pembuatan Blog yang sangat menarik buat saya. Hampir 10 tahun saya belajar ngeblog dengan otodidak (belajar sendiri tanpa pelatihan khusus). Pada pelatihan Pembuatan Blog Pembelajaran yang di selengarakan oleh Maluku Belajar ilmu tentang pembuatan blog yang saya dapatkan, mulai dari membut dan mengelola blog baru sesuai panduan di modul, menghias blog bagaimana menulis judul postingan,memberi label/katagori postingan, kemudian mempublisnya, cara upload gambar,cara posting video dari youtube,cara membuat laman terpisah dari postingan artikel, cara mengatur pemenggalan paragraf, cara membuat link pada postingan, cara menambahkan gadget popular post, membuat daftar link,menambahkan gadget statistik blog,menambahkan gadget katagori/label, membuat menu di blog, membuat link ke label/katagori Perangkat KBM semuanya dikupas tuntas melalui modul pelatihan sampai dengan membuat soal online.

Ada sesuatu yang saya dapatkan dari pelatihan ini, walau sudah tahunan ngeblog, rasanya berbeda sekali kalau ikut pelatihan dan jadi narasumber.  Ada motivasi dan usaha yang harus dikerjakan untuk mendapatkan sesuatu, ini merupakan pembelajaran bagi saya khususnya selaku nara sumber dan peserta pelatihan, ingin mendapatkan hasil yang optimal dari pelatihan tentunya hal yang wajar yang dimiliki oleh peserta. Selain hal tersebut tentunya kita bisa mengenal guru-guru lain yang beragam latar belakang,pengetahuan dan ketrampilan dalam ICT/TIK nya, ini semuanya membawa dan membuat saya lebih termotivasi untuk selalu belajar, belajar dan belajar sepanjang hayat.


PGRI dengan dengan para anggota pada bidangnya, telah memberikan sesuatu dan kntribusi yang berharga pada peserta (guru-guru khususnya) di negeri ini, setidaknya membuka wawasan dan kompetensi untuk tidak gaptek pada teknologi. Guru-guru minimalnya para peserta pelatihan telah dibekali dan dibukakan mata dan mindset pola berpikir untuk selalu mengikuti perkembangan dan kemajuan teknologi. Memiliki blog, setidaknya para guru dilatih untuk menulis. Untuk bisa menulis tentunya guru harus banyak membaca agar tulisan kita bisa menarik dan orang lain berubah dengan tulisan kita. Jika kita sudah rajin menulis, setidaknya membantu kita untuk menulis Karya Tulis Ilmiah, Jika kita sudah terbiasa seperti ini, saya yakin tinggal menunggu apa yang akan terjadi setelah kita terbiasa menulis. Banyak orang atau guru karena menulis atau tulisan menjadi seorang yang di kenal sepanjang hayat, seperti Ki Hajat Dewantara, RA Kartini dan tokoh-tokoh lainnya. Jika kita sudah punya karya, maka Mulia lah kita sebagai guru.

Jadi tak salah kalau saya katakan, hari ini Guru Belum Punya Blog, Apa Kata Dunia?

Terima kasih pada Pengurus PGRI dan anggotanya dengan segenap panitia,admin dan para nara sumber/mentor/master-master, yang telah merubah dan berkontribusi pada guru-guru di negeri ini untuk selalu belajar,belajar dan belajar serta menjadikan peserta menjadi guru pembelajar sebenarnya.

Salam Satu Guru Cibadak Satu Blog SAGUCI SABLOG
Bahan pelatihan berupa modul bisa didownload dibawah ini

Berikut Album Kegiatan Pelatihan SAGUCI SABLOG 2018 !














Tidak ada komentar:

Posting Komentar